Awal mula saya mengenal internet
adalah saat menginjak bangku sekolah pertama, saat itu saya baru mengenal
aplikasi chatting seperti miRC kemudian yahoo messenger. Mulai dari sinilah
banyak hal saya alami saat menggunakan internet.
Pengalaman positif saya saat menggunakan
internet sangat banyak salah satunya saya sempat menjadi Young Digital Media Ambassador IM3 2012 daerah Bali Nusra. Internet
sekarang ini sangat membantu kegiatan saya sehari-hari mulai dari mengerjakan
tugas hingga berkomunikasi. Jaman sekarang sudah banyak berkembang yang namanya
smartphone, yang membuat semakin mudahnya terkoneksi ke internet kapan pun dan
dimana pun. Internet bagi saya seperti pisau bermata dua, kadang memang bisa
membantu bahkan bisa pula melukai. Sekarang kembali lagi kepada sang penggunanya,
bagaimana caranya menggunakan internet sebaik dan seefektif mungkin. Saya
belajar dari seorang teman saya yang seorang Hunter Quiz didunia maya, dia mengajarkan saya cara menggunakan
internet sebaik mungkin dan menguntungkan tanpa merugikan siapapun, hingga
sekarang jika saya mempunyai waktu luang saya sering mencari-cari kuis di
internet khususnya di sosial media seperti twitter.
Pengalaman negatif yang saya
rasakan saat menggunakan internet adalah informasi yang saya cari terkadang
tidak sesuai harapan, dan sering saya lihat banyaknya penipuan melalui situs
online shop.